Registrasi Online Penerimaan CPNS Deplu 2007

14Agu07

Oleh: Punjul S. Nugraha 

Satu terobosan dilakukan oleh Departemen Luar Negeri, khususnya dalam proses rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil untuk tahun anggaran 2007. Deplu, mulai tahun ini menerapkan sistem registrasi online melalui situs resminya untuk tahap awal proses rekrutmen tersebut. Mungkin dapat dikatakan bahwa upaya ini merupakan yang pertama yang dilakukan oleh instansi pemerintah.

Selama ini, terutama semenjak tahun 2002, sebagaimana diungkapkan oleh Menlu Wirajuda bahwa, “Proses rekrutmen Departemen Luar Negeri sejak tahun 2002 dilakukan secara terbuka, kompetitif, dan bebas KKN.”

Registrasi online tersebut merupakan salah bukti atas upaya Deplu untuk semakin meningkatkan kualitas pegawai melalui rekruitmen yang semakin terbuka itu. Upaya tersebut juga merupakan salah satu pembuktian kepada publik bahwa proses penerimaan pegawai di deplu memang benar-benar dilakukan secara terbuka, kompetitif dan bebas KKN.

Namun tentu saja, penggunaan teknologi informasi dan telematika dalam setiap aspek kehidupan, akan selalu bersifat seperti pedang bermata dua. Ada kemudahan, dan ada juga tantangannya.

Tantangan pertama tentu saja, panitia rekrutmen akan dituntut untuk lebih jeli dalam menyeleksi setiap aplikasi online yang masuk ke server mereka. Efforts, then, must be redoubled, terutama untuk meng-cross-check antara aplikasi online dan aplikasi berbasis kertas. Sebagaimana diketahui, aplikasi pendaftaran online tersebut sangat rentan terhadap fraud dan identitas palsu. (Catatan: saya tentu saja tidak bisa mencoba proteksi fraud dari server rekrutmen, bisa sih, tapi tidak elok dan tidak etis, lah). Saya yakin tentunya pihak Panitia sudah memikirkan hal tersebut.

Security measure pertama, adalah yang paling dasar, pada langkah ke-3 dari 5 langkah, calon pelamar harus memasukkan Nomor KTP dan Nomor Ijazah Terakhir. Tentu saja nomor-nomor tersebut bisa dikarang-karang. Nah di sini, di satu sisi, merupakan kelemahan. Nomor KTP dan Nomor Ijazah di negeri ini belum ada standarnya. Jadi seharunya pada kedua field ini bisa jadi moda proteksi dengan menerapkan masking bahwa untuk pengisian Nomor KTP harus dengan format XX.XXXX.XXXXXXX.XXXX (sesuai format nomor KTP DKI, misalnya). Demikian juga halnya dengan field nomor ijazah, bisa digunakan sebagai moda pengaman. Hanya itu tadi, nampaknya, belum ada standarisasi format penomoran ini, sehingga mungkin di kedua field tersebut tidak ada format masking-nya sehingga orang (yang iseng, tentu saja) masih sangat mungkin untuk mengarang bebas (dan sekali lagi, karena satu dan lain hal, saya tidak mau mencoba nge-fraud di formulir online itu).

Securit measure yang lebih canggih, tentunya, bisa digunakan akses secure socket layer (SSL) (persis seperti kalau seperti kita daftar dan login ke Yahoo! atau seperti kalau kita ingin aplikasi kartu kredit online di Cit:bank). Keluar modal sedikit, untuk membeli certificate SSL di VeriSign, dipasang di web, jadi deh situs transaksi aman…

Effort juga harus dilakukan untuk mem-backup database server yang menampung hasil aplikasi itu. Kalau ini saya yakin administrator server pendaftaran online-nya sudah paham betul mengenai SOP backup server ini.

Terlepas dari itu semua, sekali lagi, tentu saja perlu kita sambut gembira upaya Deplu untuk melakukan pendaftaran secara online. Di sisi lain, menurut yang saya baca, metode pendaftaran secara online ini juga akan menjaring sejak awal kandidat-kandidat yang sudah lebih paham mengenai teknologi informasi (dan, at least, komputer dan internet, ih… hari gini gak bisa internet? Plis dong ah….).

Mengenai bahwa para aplikan masih harus mengirimkan lamaran via pos, saya pikir itu hal yang wajar. Di manapun itu, yang namanya aplikasi murni online hanya untuk layanan email gratis. Mungkin nanti, ketika suatu saat nanti data kependudukan di Indonesia sudah online semua, mulai dari Nomor KTP, Nomor SIM, dan sebagainya terpusat di satu jaringan (seperti yang di film-film itu), aplikasi benar-benar dilakukan secara online, karena aplikan hanya tinggak memasukkan nomor induk kependudukan, review data sebentar, konfirmasi data, kirim aplikasi, (dan verifikasi pun telah dilakukan ketika dulu kala data pertama kali diisikan, ) maka, voila… aplikasi langsung masuk ke server dan tinggal diperiksa apakah sesuai dengan kriteria yang diperlukan.

Di samping itu, proses pendaftaran dan registrasi online juga diyakini akan lebih meminimalisasi kesalahan-kesalahan dalam proses pemisahan data. Sebagaimana diketahui, untuk proses pemisahan data, asalkan input yang diberikan tepat adanya, kemungkinan kesalahan akan bisa diminimalisasikan.

Eh, tapi sebentar… Terus terang saya juga belum begitu yakin apakah pendaftaran online itu; dari data-data yang dimasukkan lewat formulir online itu; langsung masuk ke server panitia atau tidak (lihat gambar di bawah: Alur A + Alur B). Jangan-jangan itu hanya form online, tanpa disimpan di platform back-end di belakangnya… (lihat gambar di bawah: hanya Alur A saja). Kalau hanya Alur A saja, ya tidak ada maknanya omongan saya tentang sekuriti toh?

flow_reg_online.png

Ah, tapi, anyway, Deplu tetap selangkah lebih maju dalam proses penerimaan pegawainya, terutama dibanding dengan institusi pemerintah lainnya. Salut kepada seluruh panitia rekrutmen! Salam keterbukaan, kompetisi dan bebas KKN! (PSN)

Update (3 September 2007):

Berdasarkan atas siaran pers tanggal 3 September 2007  yang termuat di website resmi Deplu, dinyatakan bahwa “Untuk pertama kalinya dalam penerimaan CPNS Deplu dimungkinkan pendaftaran secara online. Melalui pendaftaran online para calon peserta dapat mengetahui lebih awal kelayakan administrasi masing-masing sebelum mengirimkan berkas lamaran. Dengan ini maka dapat dicapai peningkatan efisiensi dan efektifitas dalam proses seleksi administrasi.”

Dengan demikian, maka dapat diketahui bahwa proses registrasi online Deplu memang merupakan sebuah terobosan baru. Efisiensi dan keterbukaan dalam proses penerimaan pegawai menjadi suatu target yang memang terpenuhi. (Redaksi)



38 Responses to “Registrasi Online Penerimaan CPNS Deplu 2007”

  1. 1 rahmad sucipto

    minta formulir cpns 2007 nakertrans

  2. 2 stania

    Update siaran persnya tidak menjelaskan pertanyaan mas punjul: apakah data yang dimasukkan calon pelamar secara online disimpan ke server panitia, atau semata hanya utk keperluan mencetak formulir saja?

    Apa yang ditulis di update sudah tergambar secara implisit dari tulisannya mas punjul.

  3. @ Rahmad Sucipto
    Maaf, mas, mungkin bisa langsung minta ke depnakertrans.

    @stania
    Proses registrasi online tersebut ternyata memang tersimpan di server Deplu. Oleh karena itu proses pengumuman seleksi administrasi bisa berlangsung cepat, kurang dari satu minggu semenjak deadline penyerahan berkas lamaran. Bandingkan dengan jaman dulu waktu masih manual, diperlukan waktu lebih dari dua minggu untuk melakukan seleksi administrasi. Jadi, percayalah bahwa data semua pelamar yang telah melakukan registrasi onlie di website deplu, tetap tersimpan di server Deplu. So, terjawab ya..? 🙂

  4. 4 tetangganya punjul di kik

    hue hue hue baru tau ada blog 29 🙂 telat ya gw 😛

    .tetangganya punjul di kik

  5. by the way, anyway, motor way…. apakah ada yang mengetahui kapan kira-kira pengumuman tahap akhir rekrutmen 2007 diumumkan ?

    sejauh ini peserta hanya disuruh “mantengin” situs deplu tanpa diketahui secara pasti kapan akan keluar pengumuman… stress juga loh.. buka setiap hari selama sebulan tapi belum ada-ada.. hehehehe

    oh ya.. bisa sharing sedikit pengalamannya gimana waktu dulu ikutan seleksi juga n apakah pengumuman akhirnya lama juga…?

  6. @kunto
    Yth. Mas Kunto,

    Kami tentu saja tidak memiliki kewenangan untuk menjawab secara resmi kenapa pengumuman finalnya cukup lama. Tapi mungkin bisa kami berikan gambaran seperti ini:

    Dari kurang lebih 15.000 orang yang mengirimkan aplikasi dan melakukan registrasi online, 9.000 orang dinyatakan lulus administrasi dan harus tes tulis.

    Dari 9.000 orang itu, sekian ribu lagi dinyatakan lulus tes tulis, dan harus ikut tes bahasa.

    Sekian ribu lagi dari sekian ribu orang itu dinyatakan lulus tes bahasa, dan harus ikut tes psikologi dan wawancara substansi…

    Sampai akhirnya tersisa sekitar 300-an nomer ujian (sampai tahap ini, yang diketahui oleh panitia hanya nomer peserta ujian. bukan nama).

    Nah, bayangkan 300 orang ini telah berhasil melalui lima tahap seleksi, yang berarti bahwa ada 300 orang dengan kompetensi yang sangat bagus. Di sinilah, kami memiliki pemikiran, bahwa panitia cukup pusing kepala untuk menentukan 100 orang yang paling layak untuk bergabung dengan keluarga besar Departemen Luar Negeri, karena gap kompetensi anda-anda semua yang sudah berhasil sampai tahap akhir itu sangatlah tipis, sehingga benar-benar sulit untuk menentukan. Dalam tahap inilah berkas-berkas yang pernah dikirimkan akan dibuka kembali, dilihat, dicocokkan dan dicross-check lagi untuk menentukan 100 orang dengan kompetensi luar biasa itu.

    Jadi, saran kami, anda telah berusaha dan berupaya dengan segenap kemampuan anda, sekarang tinggal didorong oleh doa. Semoga anda bisa menjadi bagian dari 100 orang itu. Bangga-lah bahwa anda telah mencapai tahap akhir. It means that you are really good. Sekarang, serahkan pada kuasa Illahi.

    Kalau sharing pengalaman, kami merasa ‘iri’ dengan angkatan rekrutmen sekarang, karena proses-proses-nya relatif lebih cepat dengan pemanfaatan teknologi informasi (utamanya untuk registrasi online). Kalau jaman kami dulu, input-nya masih manual sehingga prosesnya jauh lebih makan waktu. Sebagai gambaran, kami memasukkan aplikasi di akhir bulan Juli, dan resmi diterima awal bulan Desember.

    So, all the best for you, dan kami tunggu di Pejambon.

  7. Heeh…capek nungguin pgmuman deplu.
    Tp liat sisi positifnya ajah…semakin ditunda semakin banyak waktu bwt berdoa. Betul..???

    Just wanna share:
    wawancara substansi tuh kyknya emg yg paling berat yah..!! Jd was-was kalo inget sy wkt wwncr substansi jwbnnya salah mulu.

  8. 8 tetangganya punjul di kik

    lah, ngapain juga buru2 masuk deplu 🙂 yang udah masuk aja pengen buru2 penempatan di luar hue hue hue

  9. to all
    Tuh, akhirnya pengumuman hasil akhir CPNS Deplu keluar sudah… bisa dicek di link ini. Di antara yang komentar, ada yang keterima gak yah?

    Well, anyway, buat yang keterima, selamat bergabung dengan Keluarga Besar Departemen Luar Negeri. Sampai bertemu di Pejambon, Pusdiklat Deplu Senayan dan tempat-tempat lainnya.

    Selamat…! Sekali lagi…, selamat!!!

  10. @ tetangganya punjul di kik
    Sist, nulis dooong.. buat ngeramein… 😀 tesisnya juga boleh deh dimuat di sini… heheheh

  11. 11 Slash

    teman-teman,kakak-kakak,gw boleh sedikit bertanya ga? Kalo boleh ini nih beberapa pertanyaan-pertanyaan gw yang masih mengganjal di hati, huehehe..thanks ya.
    1. Diklat itu berapa lama sih, emang bener kita dikasi kesempatan magang 3 bulan di luar negeri selama diklat?
    2. Selama Diklat katanya kita bisa tinggal di asrama ya, tapi gw baca di website Deplu, asramanya cuma bisa nampung 50orangan,,,sedangkan yang keterima kan lebih dari itu? Trus gimana tuh?
    3. Yang ini sedikit lebih personal dan sensitif, maaf ya sebelumnya..hehehe..Gaji diplomat selama ikut Diklat itu berapa ya kalo bole tau? Trus kalo udah selesai Diklat kan jadi PNS Golongan III tuh, ada tunjangan2 lain ga selain gaji pokok (Kalo di Pemda kan ada TPP, Kesra, dll). Nah kalo di Deplu ada ga sih tunjangan2 itu, besarnya berapa?

    Maaf sekali lagi ya kalo gw nanyanya kebanyakan, tapi gw pikir itu bagus kan buat pembelajaran,hehehe…Ok deh gitu,terima kasih banyak ya teman-teman, kakak-kakak..

  12. @slash
    Berhubung pertanyaannya ‘sensitif’, jawabannya juga ‘sensitif’ jadinya. So, jawaban lewat email saja yah…

  13. Ada..ada…saya ketrima..Alhamdulillah senangnyaaaaa…..!!!!

    Mmmhhh..kyknya ptanyaan2 @slash jg pengen sy tanyakan deh! Ttg asrama, ttg sekdilu, juga ttg gaji hehe.. Boleh ga sy minta jawaban ptnyaan2 di atas dikirim jg k almt email sy..??!!

    Thanks and regards,
    Rk

  14. @ Slash & Reka
    Reka: Selamat sudah keterima. Selamat bergabung dengan keluarga besar Departemen Luar Negeri. Daunting and challenging tasks are waiting for you. 🙂 But no worries, we’re good team players here at Pejambon. Kalau mau jawaban atas pertanyaan kirim email dulu ke webmaster kita ya… Cari deh alamat emailnya. Ada kok di blog ini.

    Slash: alamat emailnya gak valid tuh…

  15. 15 Nonkey

    Setelah lelah mantengen website buat nyari pengumuman lulus CPNS, skg disuruh mantengin website lagi buat langkah selanjunya setelah daftar ulang………..

  16. @ Nonkey
    Wah, anda salah alamat kalau mau mantengin website ini untuk langkah selanjutnya setelah daftar ulang. Informasi itu hanya akan diberikan melalui email atas dasar request.

  17. 17 slash

    sori..mas moderator…email gw yang kemarin ternyata dah ga valid…coba yang skrg aja..mohon dikirim ulang ya..terima kasih banget…pertanyaan gw ada 3 tuh,,masih ingat ga jawabannya (mudah2an masih),hehehe….
    ada satu lagi sih yang ngeganjel lagi di hati…Kenapa belum ada kabar juga dari depluuuuu tentang persiapan diklaat?????(padahal februari dah mulai, masa ntar dikabarin dadakan lagi)…hahahahaha

    ok deh…salam bahagia buat kita smua..
    Slash..

  18. 18 andra

    Halo, salam kenal ni mas moderator…gua calon anggota baru keluarga besar DEPLU, (salam juga buat REKA,we ganna be classmates). Hehehe masih calon mas..(karena sudah proses registrasi , cuman tinggal tunggu DIKLAT). Tapi ampun lama nunggunya sudah nggak sabar pengen cepat DIKLAT, but I have no clues what exactly it is going to be like!!!!????. I have a ton of questions that have puzzled my mind, I hope you dont mind answering them. Mas moderator, gua mau tanya, seperti apa si diklat ? tolong berikan pencerahan dong. memang benar ada PRA-JABATAN? tapi kapan, apa sebelum DIKLAT (tertulis Februari walau tanggalnya wallahualam)? trus ada Widya Karyanya ya( kunjungan ke PEMPROV) apa tiap taon beda mas? penempatan keluar berdasarkan pa mas?. Yang terakhir (ini agk sensitif hehehe..),Gaji diplomat selama ikut Diklat itu berapa ya kalo bole tau? lalu selesai Diklat ada tunjangan2 lain ga selain gaji pokok? Nah kalo di Deplu ada ga sih tunjangan2, besarnya berapa?…..tolong kirim ke email saya ya mas moderator. Thanks a million 🙂

  19. Maaf, sedang browsing gaji deplu pas diklat jadi nemu situs ini kebetulan suami keterima penerimaan deplu 2007 ini tapi bukan diplomat, dia keterima di PK.

    Klo mau minta tolong bertanya soal diklat plus pertanyaan sensitif kayak yang di tanyain Reka diatas apa boleh langsung email ke web master soalnya katanya pas diklat sebagai seorang istri saya akan ditinggal tinggal mulu ya hiks maklum penganten baru. Terima kasih sebelumnya

  20. @Semuanya
    Berdasar atas pengumuman dari Panitia Seleksi CPNS Deplu yang dimuat di website resmi Deplu (http://www.deplu.go.id/?category_id=112&news_id=2746&main_id=96), maka pertanyaan-pertanyaan yang diajukan akan dapat memperoleh jawaban dengan pasti dari pihak yang lebih kompeten dan berwenang.

    Selamat mengikuti Diklat.

  21. 21 Rima_chan

    lalalalala…baru bergabung ni di sini dab deplu..atut makkk

  22. 22 adit

    mas sediklu kirimi gw email tentang gaji di deplu dong..thanks ya…….

  23. duh, aq salah kirim surat pernyataan cpns deplu, kira2 panitia bisa maklum ga ya???

  24. 24 cenges

    hmmmm…tulisan ini makin mengukuhkan pentingnya pengembangan sistem Single Identity Number (SIN) di negara kita tercinta. kenapa SIN belum juga dibangun ya…padahal ini adalah proyek penting yang tidak terlalu sulit untuk dibuat dan manfaatnya sangat banyak. emang rada2 aneh bangsa Indonesia ini…Indonesia: a country with no sense of urgency..

  25. 25 derry

    mas admin, boleh dong saya jg dikirimin informasi mengenai gaji pegawai deplu gol IIIb selama pendidikan di jakarta. thank you sebelumnya..

  26. 26 derry

    mas sekdilu, boleh dong saya jg dikirim informasi yg berkaitan dengan gaji pegawai deplu gol IIIb ketika masa pendidikan di jakarta. terima kasih sebelumnya…

  27. 27 derry

    mas sekdilu, saya juga mohon dibantu mengenai informasi gaji untuk pegawai deplu gol IIIb selama pendidikan di jakarta. terima kasih atas bantuannya.

  28. 28 rommy

    hmm…

  29. 29 derry

    mas sekdilu, saya jg tertarik dengan informasi mengenai gaji dan asrama ketika pendidikan dan pelatihan sekdilu PDK di jakarta, mohon dikirim ke email saya bila tidak merepotkan. terima kasih sebelumnya..

  30. 30 icha

    duuuhhh…. Pngalaman kakak2 di atas yg lama nungguin pngumuman hasil tes tahap akhir deplu terulang lagi niy…
    Kmrn waktu tes, sy sempet tny ke ibu2 yg katanya dari kepegawaian ttg berapa lama sy hrs tunggu pngumuman kluar… Beliau blg : “ya mngkn 1 minggu, mbak.”. Tp ini udh lebih dr 1 minggu. deg2an tiap hari. bagung tidur, bukannya ngopi2 atu nge-teh, mlh sarapan website deplu dlu,,,tp tetep blm kluar. Sblm tidur, bukannya nge-relaxin badan, mlh tegang buka website deplu. Gituuuuu aja tiap hari…. Mo jd diplomat memank hrz sabar. tahan banting, tabah menerima ujian yah…. hehehe….

  31. 31 icha

    Mas sekdilu 29,,,,dlu pas w2ncara substansi smpet ada prtanyaan yg gk bs di jwb gk? Soalnya sy smpet gk jwb prtanyaan….Lupa…. Plisss, tenangkan hatiku donnnk….

  32. 32 derry

    mas sekdilu, boleh dong dibagi informasi mengenai gaji dan asrama pada saat pendidikan dan pelatihan. thx before.

  33. Untuk Semua Pemberi Komen di Atas
    Mohon maaf, kami tidak bisa memberikan jawaban satu per-satu, baik itu melalui email maupun melalui blog ini. Bukannya kami tidak memiliki keinginan membantu. Namun kami memiliki keyakinan bahwa pada saatnya nanti, akan diperoleh informasi yang lebih akurat dan lebih jelas dari pihak-pihak yang lebih memiliki wewenang dari yang kami miliki.

    Mohon bersabar, dan terus pantau perkembangan. Kami tunggu kehadirannya di Pejambon.

    🙂

  34. Waktu browsing ga sengaja mampir sini. Numpang tanya boleh jg kan mas sekdilu.. Saya lolos tes deplu tahun2008 tapi sebagai Petugas Komunikasi (PK), udah registrasi kemarin tgl24 nov 08 and msh nunggu jadwal diklat yg blum tau kapan nongol.
    Mungkin kayak temen2 lain, pertanyaan nesa jg seputar gimana situasi kerja di deplu? Trus (agak sensitif nih) berapa kira2 gaji+tunjangan pegawai Gol IIc seperti PK yg harus tinggal di Jakarta coz maklum harus makan, kos n naik bis hehehe.. Mgk itu dulu yg urgent, kalo berkenan mohon balasannya ke nesa_indrawati@yahoo.com
    atas bantuannya tengkyu bgt ^_^

    • Halo, Bu Nesa. Seperti komentar kami sebelumnya, mohon maaf bahwasannya kami tidak bisa memberikan jawaban yang akurat. Untuk itu mohon bersabar guna memperoleh informasi langsung dari Departemen Luar Negeri. Siapa tau jawaban yang kami berikan berbeda dengan situasi sekarang. Demikian, terima kasih.

      Oh ya, selamat bergabung dengan Departement Luar Negeri.

  35. Sama dgn pengalaman mba nesa niy… aq juga ga sengaja mampir kesini saat browsing. Aq lolos tes deplu thn 2008 sebagai BPKRT dan sudah pemberkasan tgl 24 nov 08 kemarin. Saat ini setiap hari aq masih musti “rajin-rajin” nengok website deplu menunggu pengumuman diklat kapan waktunya..? coz aq belum boleh resign dulu ditempat kerja saat ini (di swasta) oleh atasan aq sebelum keluar pengumuman diklat-nya tgl berapa musti mulai masuk….? jadi walau secara lisan sudah mengajukan resign, tapi secara tulisan (surat resmi)untuk resign masih dipending dulu… saya khawatir waktu antara pengumuman di website dengan waktu pelaksanaan mulai diklatnya mepet, sehingga kurang persiapan.
    Mungkin mas moderator atau teman2 dapat memberi penjelasan ya kira2 persiapan apa yang harus dipersiapkan untuk diklat nanti? jika berkenan mohon balasannya bisa dikirim ke email saya
    Thanks bantuan infonya.

    • Please jangan jadikan jawaban kami sebagai patokan (sering-sering saja tengok website Deplu): biasanya diklat dimulai pada akhir Januari/awal Februari. Yang perlu disiapkan, tentu saja kemauan untuk mengikuti diklat. Hehehe… Nanti juga akan ada briefing pra diklat kok. Mohon bersabar.

  36. 38 widodo

    Mas Nugraha . trims udah memberi berita berita tentang deplu. saya juga mau menanyakan tentang PNS di deplu yng saya baca agak berbeda tentang struktur pengganjian dgn pns lain. tolong mas kirakira apa aja sih yg didapat selain gaji pokok.

    Trims ya maaf merepotkan


Tinggalkan Balasan ke Arin Batalkan balasan